Cisoka, Tangerang – Dalam upaya mengembangka olah raga khususnya sepak bola us.ia muda, panitia menyelenggarakan turnamen sepak bola u-19 antar desa se-Kecamatan Cisoka tahun 2022 yang bertempat di lapangan sepak bola Mitra Prima Sport Center.
Pembukaan turnamen sepak bola usia u-19 antar desa se-Kecamatan Cisoka dihadiri oleh Camat Cisoka, Kapolsek Cisoka, perwakilan Koramil Cisoka, Ketua KOK, ketua Apdesi Cisoka, Kepala Desa se-Kecamatan Cisoka, panitia pelaksana dan para official, serta para pemain, juga disaksikan penonton yang memadati Mitra Prima Sport.
Camat Cisoka, Encep Sahayat mengatakan bahwa turnamen sepak bola u-19 antar desa tahun 2022 merupakan ajang mencari bibit-bibit pemain sepak bola Kecamatan Cisoka yang akan menjadi tim sepak bola yang akan mewakili Kecamatan Cisoka pada turnamen atau kompetisi sepak bola tingkat Kabupaten Tangerang. Selain itu juga sebagai ajang silaturahmi antar insan olahraga sepak bola, sekaligus melaksanakan program pembinaan olahraga yang berkembang di masyarakat Kecamatan Cisoka.
” Melalui turnamen sepak bola kelompok umur 19 tahun ini, kami berharap menjadi ajang silaturahmi antar pemain, pelatih, official dan masyarakat desa se-Kecamatan Cisoka, juga dalam upaya mencari pemain yang nantinya menjadi tim sepak bola Kecamatan Cisoka untuk mengikuti turnamen atau kompetisi tingkat Kabupaten dan seterusnya”, kata Encep.
Lebih lanjut Encep berpesan agar turnamen sepak bola u-19 ini tetap menjinjung tinggi sportifitas dan menjunjung tinggi ketentuan yang berlaku dalam pertandingan olah raga sepak bola.
” Dengan mengucapkan bismillahirrohmaanirrohiim, turnamen sepak bola kelompok umur 19 tahun, secara resmi saya buka,” ujar Encep.