SUMUT-Dikemudikan remaja berusia 16 tahun, truk menabrak warung dan bengkel hingga terjun bebas ke sungai di Dusun Tujuh Kampung Pala, Desa Sei Rampah Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai , Sumatera Utara, Kamis (21/4/2022).. Selain mobil truk, dua orang warga serta dua unit sepeda motor yang ada di dalam warung dan bengkel ikut tertabrak dan terseret ke dalam sungai. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, namun kedua korban mengalami luka luka dan patah kaki hingga harus dilarikan ke rumah sakit.
Selain jadi tontonan warga, sejumlah orang mencoba mencari sepeda motor yang ikut terseret masuk ke dalam sungai, sementara dua orang yang merupakan pemilik rumah yang ikut terseret ke dalam sungai langsung dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah Sultan Sulaiman Serdang Bedagai, karena mengalami luka-luka.
Menurut saksi mata, Nurainun, kejadian ini berawal dari aksi kebut-kebutan supir truk, yang dikemudikan remaja berusia enam belas tahun bernama Sopian Ali, warga Jalan Kesatria Dusun Sembilan, Desa Pekan Tanjung Beringin, Kecamatan Tanjung Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai.
Tepat di lokasi kejadian truk yang dikemudikan remaja berstatus pelajar ini, tiba-tiba oleng dan membuang stir ke arah kanan dan langsung menabrak warung serta bengkel hingga mengakibatkan pemilik rumah bernama Siti Hardianti (27) serta orang tuanya Bonidi (62). “Kedua korban tertabrak dan terseret masuk ke dalam sungai, termasuk dua unit sepeda motor yang berada di dalam bengkel tersebut,” bebernya.
Beruntung, kedua korban yang terseret dan masuk ke dalam sungai berhasil dievakuasi dan diselamatkan warga dan langsung dilarikan ke rumah sakit.
Korban Siti Hardianti mengalami luka memar dan patah pada tungkak kaki kiri, sedangkan korban bonidi mengalami luka lecet pada beberapa bagian tubuhnya serta pata pada bagian kaki kananya.
Kasus tersebut kini ditangani Unit Laka Lantas Polres Serdang Bedagai dimana sang sopir dan kendaraannya langsung diamankan oleh petugas. Sementara akibat kecelakaan ini mengakibatkan kemacetan di jalan dari Tanjung Beringin menuju Sei Rampah selama dua jam.